6 Panduan Gaya Sandal Wanita


YeDe fashion - Gaya sandal wanita menjamin anda tampil seksi dan cute. Apalagi kita sekarang tepat berada di musim panas yang berarti saatnya memakai sandal.
Manjakan kaki anda dengan aneka jensi sandal, dan kami dari puteriputeri.com menyajikan 6 (enam) gaya utama sandal wanita yang cocok sekali digunakan dalam musim ini.
Sandal wanita di Indonesia merupakan ikon fashion yang juga terus beradaptasi terutama beradaptasi dengan iklim di Indonesia.
Jika Indonesia cenderung makin menuju ke musim panas-kering yang panjang, maka mode sandal juga ikut mengikuti trend berdasarkan iklim, juga up date mode dari pusat-pusat mode dunia di bebagai belahan penjuru Dunia.
Dalam trend fashion kali ini kami sajikan 6 gaya sandal wanita untuk anda semua sahabat puteriputeri.com.
Enam tren sandal ini penting karen sesuai dengan apa yang Anda butuhkan khususnya dalam bulan-bulan mendatang, dari jenis ‘slide’ sampai heels blok untuk para wanita pekerja yang ingin tampil modis. Plus, ada banyak sandal jenis platform, lace-up, dan gaya metalik yang merupakan trend fashion sandal wanita 2015.
1. Flat Sandal: Slide
Sandal geser (slide) atau sandal flat slde sederhana dulunya terkenal sebagai pilihan para wanita di pinggiran kota besar, namun kini flat sandal slide tampil alami dengan kulit empuk, memicu tren alas kaki yang telah mengambil peranan selama beberapa musim panas lalu.
Flat Sandal
Ini sebuah progres di dunia mode, karena selain menjadi cukup nyaman dipakai dalam acara informal, slide sandal mampu tampil mengesankan tanpa tali pergelangan kaki, membuat kaki terlihat ekstra panjang. Update musim ini dengan menambah koleksi flat sandal slide anda

2. Sandal Kerja: Block Heel
Coba sahabat perhatikan baik-baik sandal jenis Block Heel ini, hmm… tampil menawan dengan blok tumit hak yang chunky, siap untuk mengangkat siang hari menjadi penuh gaya, plus dan tidak terlalu seksi untuk ke kantor.
Sandal Kerja
Tali pergelangan kaki disesuaikan dan tali lain yang minimal membuat gaya ini mudah untuk menyesuaikan untuk semua hari penuh kenyamanan, dan cukup menggemaskan untuk dibawa acara santai setelah kerja.

3. Sandal Pesta : PLATFORM
Sandal type Platform kembali bersinar sejalan dengan kebangkitannya di tahun 1970 melalui fashion tahun 70’an.
Sandal Pesta
Sebuah style jinjit benar-benar membuat sandal platform tampil menggoda. Keseksian wanita jelas diperlihatkan dengan sandal platform ini.

4. Paling Up Date: Type Espadrilles
Sandal type Espadrilles dengan aksen khusus gaya rajutan rami atau goni di alasnya, dipercaya bisa refresh tahun ini dengan warna kontras tinggi, bahan campuran, dan bagian atasnya kulit halus.
Sandal type Espadrilles
Sandal ini tampil dengan penuh seni. Style Espadrilles ini telah lama trend di belahan barat dunia, dan sedang menuju trend untuk tahun depan.

5. Sandal Lace Up: Tasli Atas Penutup yang Seksi
Sandal lace-up adalah tren penting dalam fashion sandal, beberapa aksen yang terbaik dapat dilihat dari penutupan tali di bagian top /atas memungkinkan untuk tampil seksi lagi penuh rasa percaya diri.
Sandal Lace Up
Sandal Lace up ini kalau dilihat dari performanya, maka dapat tampil dinamis dalam aneka acara.

Bila anda ingin tampil beda maka pakailah model lace up ini. Sangat sesuai bagi anda yang ingin terkesan seksi atau sexy look.
6. Spesial Efek: Sandal Metalik
Sandal Metalik
Untuk sesuatu yang membuat hari kita tambah mengkilat ada pada sepasang sandal metalik. Sandal metalik ini adalah cara yang keren untuk menambah dimensi ke tampilan serba metalik, dan mencolok dengan pedikur pastel seperti lavender.

0 Response to "6 Panduan Gaya Sandal Wanita"

Post a Comment